Beberapa bulan ini bisa dikatakan cukup sulit bagi konten kreator sebab resesi ekonomi menyebabkan daya beli masyarakat berkurang. Perusahaan yang menghasilkan produk tersebut terkena dampaknya. Pengurangan brand marketing sebagai bentuk efisiensi biaya yang akhirnya berdampak pada industri media juga kreator konten yang sejatinya mendapat penghasilan dari konten di media sosial.

Tahun 2023 ini diprediksi akan masih menjadi tahun yang sulit. Potensi resesi negara Indonesia tahun 2023 terjadi cukup rendah (3%) dibanding negara lain (survey resesi dari Bloomberg). IDN Media yang mengandalkan media iklan untuk pendapatan perusahaan mencoba mengantisipasi kondisi tersebut karena jelas akan memberikan pengaruh bagi perusahaan.

Namun, IDN Media tetap optimis karena menurut proyeksi ekonomi, Indonesia masih terus berkembang hingga tahun selanjutnya dan tetap berpegang teguh pada prinsip kehati-hatian.

IDN Media_2023
IDN Media_2023


Pelajaran yang bisa dipetik oleh IDN Media selama setahun terakhir adalah membangun fundamental bisnis yang kuat sehingga mampu menghadapi faktor eksternal yang datang tak terduga dan dapat memengaruhi kondisi perusahaan.

IDN Media melakukan inovasi bisnis atau terobosan dalam mengembangkan sebuah platform yang menghubungkan kreator konten dan brand. Bisnis ini tentu bisa memberikan keuntungan bagi pemilik brand dan kreator konten. Tahun 2023 akan dilalui dengan baik karena kebutuhan marketing dari sebuah brand bisa dipermudah berkat adanya platform dari IDN Media. IDN Media akan terus berinovasi dengan memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia.

4 Terobosan IDN Media Saat Indonesia Resesi

Membicarakan bisnis yang dikembangkan oleh IDN Media, beberapa terobosan IDN Media yang dikembangkan ada empat kategori bisnis yaitu platform konten, Digital media, komersial, dan hiburan (entertainment).

Pengembangan platform konten

Platform konten yang menjadi unit bisnis adalah IDN termasuk IDN App yang merupakan aplikasi untuk membuat konten artikel dan juga live streaming.

IDN Media berfokus mengembangkan bisnis live streaming yang menjadi format konten yang disukai generasi milenial karena generasi milenial lebih memilih format konten berbasis video terutama yang memiliki interaksi antar penontonnya.

Menurut hasil penelitian Research Institute (Indonesia Gen-Z Report 2022) posisi kedua pada format konten yang disukai generasi milenial adalah format berbasis streaming. Posisi kedua yaitu format berbasis video.

Itulah mengapa IDN media terus mengembangkan fitur IDN Live untuk live streaming yang bisa diakses di IDN App. Beberapa fitur yang baru diluncurkan IDN Media di awal tahun 2023 ini adalah UGC feature, redemption dan referral.

UGC feature ini memudahkan semua orang untuk menjadi streamer di IDN Live. Daftar dulu ya. Kira-kira dapat cuan nggak? Menjadi streamer di IDN Live juga bisa dapar cuan loh dengan fitur redemption dan referral yang bisa menukarkan poin yang dimiliki dari live streaming.

Pengembangan digital media

IDN Media juga terus mengembangkan bisnisnya di kategori digital media seperti IDN Times, Popbela.com, Popmama.com, GGWP.ID, Duniaku.com, Yummy, FORTUNE Indonesia. Digital media tersebut menyediakan berbagai macam artikel atau konten yang dibutuhkan oleh masyarakat. Tak hanya di bidang bisnis tetapi juga parenting, keluarga, pendidikan, berita, gim e-sport, resep memasak, kuliner, dan lain sebagainya.

Sektor komersial, menumbuhkan Ekonomi Kreator

Kategori komersial memang diperuntukkan untuk kerja sama dengan pihak lain seperti IDN Creative, ICE, IDN Event, IDN Programmatic OOH (Out-of-Home).

Dengan kondisi ekonomi Indonesia yang sulit, IDN Media berupaya untuk menumbuhkan ekonomi kreator dengan menciptakan platform kreator terbsar di Indonesia yaitu ICE atau Indonesia Creator Economy. ICE memiliki visi untuk mendemokratisasi ekonomi kreator di Indonesia melalui teknologi.

Ekonomi kreator atau creators economy merupakan sektor industri yang menggandeng kreator konten untuk mempromosikan barang dan jasa dari suatu brand agar informasinya sampai ke masyarakat luas. Layanan yang dihadirkan pada platform ICE adalah content creator marketing, content creator trading, content creator representation, financial technology solutions, dan brand & product development. Di dalam Website ICE, Brand dan kreator bisa saling berkerja sama untuk membuat konten sesuai dengan keinginan brand. Kalian bisa kunjungi website https://www.ice.id/.

Pengembangan sektor hiburan (Entertainment)

Fokus bisnis tak hanya beberapa hal yang sudah disebutkan di atas, kategori hiburan juga bagian dari pengembangan bisnis IDN Media yaitu dari IDN Pictures dan JKT48. Kalian pasti tahu banget kan JKT48 yang mengadopsi konsep AKB48 dari Jepang. Sejak awal berdiri hingga tahun 2022, JKT48 berada di bawah naungan Dentsu. Sejak akhir Juni 2022, JKT48 diakuisisi IDN Media. IDN Pictures pun sudah memproduksi beberapa film yang lekat dengan generasi millenial yang tayang di bioskop maupun serial web.

Dari terobosan tersebu, kita tahu bahwa IDN Media tak berhenti menghadirkan berbagai inovasi dan terus berkembang menjadi media yang memberikan sajian informasi atau konten yang bermanfaat untuk masyarakat, khususnya generasi millenial.
Read More
Bagi perusahaan yang akan melebarkan sayapnya di beberapa negara, tentu saja perusahaan harus memiliki karyawan yang mahir bicara Bahasa Inggris. Mencari karyawan yang jago bahasa Inggris bisa dilakukan dengan rekrutmen karyawan yang jago Bahasa Inggris. Namun, bila perusahaan telah memiliki karyawan potensial dalam bahasa Inggris, maka perusahaan bisa mengadakan kursus bahasa Inggris untuk karyawan.

Training for Corporate di Lister (Pexels/Thirdman)


Banyak sekarang perusahaan multinasional yang fokus pada pengembangan skill karyawannya. Biaya operasional dianggap lebih murah dibanding harus rekrutmen pegawai dari awal. Perusahaan multinasional ini berkembang di kota-kota dari beberapa negara. Salah satu pengembangan skill karyawan untuk perusahaan multinasional adalah skill bahasa inggris karyawan yang mumpuni sehingga karyawan bisa berkomunikasi dengan klien dari negara asing.

15 Manfaat Karyawan Perusahaan Harus Bisa Bahasa Inggris di Dunia Kerja

Dan sekarang seorang karyawan diharapkan bisa berbicara bahasa Inggris. Banyak sekali manfaat yang dirasakan saat seseorang di suatu perusahaan bisa bahasa Inggris. Berikut ini adalah uraian tentang manfaat seorang karyawan perusahaan bisa bahasa Inggris:

1. Memperluas jaringan

Jika seseorang bisa berbicara bahasa Inggris, maka jaringan (networking) akan semakin luas. Seorang karyawan akan memiliki jaringan pertemanan dan kolega dari berbagai negara, berbagai instansi atau berbagai bidang pekerjaan.

2. Meningkatkan kepercayaan diri

Bisa berbicara bahasa Inggris dengan sangat lancar tentu akan meningkatkan kepercayaan diri saat harus presentasi di depan atasan atau kolega yang berasal daro berbagai negara. Seorang karyawan tak perlu minder akibat bahasa Inggrisnya yang belepotan karena seorang karyawan sudah mahir dalam berbicara Bahasa Inggris. Terkadang seorang atasan mendadak meminta bawahannya untuk persentasi di depan klien asing, jika sudah jago bahasa Inggris maka seorang karyawan tidak lagi kesulitan, kaget, atau gelagapan karena persiapan bahasa yang kurang matang.

3. Mengembangkan karir hingga skala internasional

Dengan jago berbahasa Inggris baik lisan maupun tulisan, maka memudahkan seorang karyawan untuk mengembangkan karirnya hingga skala internasional. Banyak karyawan Indonesia yang dulu bekerja di perusahaan-perusahaan di Indonesia, sekarang bekerja di luar negeri karena perusahaannya memiliki cabang di luar negeri. Tak sedikit pula seseorang yang dulu kerja di Indonesia, sekarang bekerja di perusahaan atau organisasi asing karena ditawari oleh kolega asing untuk bekerja di kantornya atau karena melamar di perusahaan asing di luar negeri dan diterima. Hal tersebut juga dinilai dari bahasa Inggrisnya yang tidak kaku.

4. Menambah ilmu

Negara-negara maju jelas lebih unggul dalam segala hal seperti dalam ilmu dan teknologi. Banyak artikel atau video bahasa Inggris yang membahas tentang ilmu tertentu. Jika kita jago bahasa Inggris, kita akan mendapat ilmu yang banyak seperti yang ingin kita cari. Untuk mengembangkan suatu perusahaan juga bisa mengambil manfaat atau ilmu dari perusahaan luar negeri.

5. Meningkatkan kreativitas

Merasa kreativitas seseorang hanya itu-itu saja, coba jelajahi dunia bisa melalui internet atau jaringan pertemanan dengan pegawai asing. Biasanya mereka memiliki ide-ide yang kreatif. Program-program dalam bidang yang sama mungkin bisa diterapkan.

6. Dihargai

Seseorang yang punya skill bahasa Inggris yang jago biasanya lebih dihargai dalam lingkup profesional. Apalagi jika di perusahaan tersebut tidak banyak karyawan yang jago dalam bahasa Inggris.

7. Mampu bersaing

Orang Indonesia itu cerdas-cerdas hanya saja skill bahasa Inggris yang harus perli diperhatikan. Jika seseorang bisa jago berbicara bahasa Inggris maka seseorang mampu bersaing di dunia profesional baik nasional maupun internasional.


8. Mudah beradaptasi

Bayangkan jika seorang karyawan di perusahaan multinasional tidak mampu berbicara bahasa Inggris sementara banyak klien yang menggunakan bahasa Inggris, otomatis karyawan tersebut tidak mampu beradaptasi. Alih-alih berkomunikasi, seorang karyawan malah hanya diam saja ketika harus berinteraksi dengan klien atau kolega asing. Sehingga bahasa Inggris penting agar lebih mudah beradaptasi.

9. Meningkatkan ingatan, mengasah pendengaran dan melatih pronounciation

Banyak kosakata yang harus diingat saat belajar bahasa Inggris. Dengan mengingat banyak kosakata akan mengasah otak kita sehingga tidak mudah pikun saat hari tua.

Tak hanya itu, semakin seringnya seseorang mendengar percakapan bahasa Inggris maka pendengaran orang tersebut akan terasah sampai jeli mendengar kata-kata yang dibicarakan orang lain.

Selain itu, semakin sering berlatih bahasa Inggris makan lafal kata bahasa Inggris yang diucapkan akan mirip dengan native speaker.

10. Berpeluang mendapat gaji besar

Berkarir di perusahaan multinasional berpeluang mendapat gaji besar. Biasanya perusahaan multinasional yang didominasi klien dari luar negeri atau atasan dari luar negeri memiliki gaji yang cukup besar untuk karyawannya. Jika perusahaan lokal menggaji karyawan dengan gaji UMR, maka perusahaan multinasional menggaji karyawannya di atas UMR bahkan bisa 3x UMR.

11. Pengalaman mengunjungi banyak negara

Jika seorang karyawan sudah dipercaya atasannya, maka jabatan karyawan tersebut bisa naik dan tanggung jawab lebih besar. Peluang untuk mengunjungi kantor-kantor di beberapa negara juga cukup besar. Seorang karyawan bisa saja ditunjuk untuk mengikuti conference di luar negeri untuk meningkatkan kinerja perusahaan.

12. Membuka peluang bisnis

Dengan jaringan pertemanan yang luas, maka suatu perusahaan atau karyawan bisa membuka peluang bisnis bersama jaringan dari banyak negara.

13. Berpeluang mendapatkan beasiswa luar negeri

Kalau kamu jadi karyawan yang jago Bahasa Inggris di suatu perusahaan multinasional dan ingin melanjutkan kuliah, maka kalian akan berpeluang memperoleh beasiswa luar negeri. Syarat kemampuan bahasa Inggris adalah faktor utama penentu kelulusan penerima beasiswa luar negeri. Jika kamu terbiasa menggunakan bahasa Inggris dalam dunia kerja maka kamu akan gampang memperoleh beasiswa luar negeri. Kampus luar negeri juga akan menerima calon mahasiswa yang kemampuan bahasa Inggris lisan dan tulisannya bagus.

14. Pikiran lebih terbuka terhadap perbedaan

Sering bergaul dengan orang-orang dari berbagai belajan dunia akan mempengaruhi pola pikir seseorang dan membuat seseorang berpikiran terbuka (open-minded) terhadap permasalahan yang dimiliki.

15. Lebih struggle

Bekerja dengan orang asing yang beda budaya tentu akan memberi tekanan tersendiri bagi seseorang. Dengan jago berbahasa Inggris dan sering bergaul dengan orang asing akan membuat seseorang menjadi lebih struggle apalagi jika harus bekerja sama dengan orang asing.


Keunggulan Kursus Bahasa Inggris Untuk Karyawan di Lister

Banyaknya manfaat seorang karyawan membuat perusahaan mengadakan kelas bahasa Inggris untuk pekerja selama beberapa bulan. Kursus bahasa Inggris perusahaan bisa dilakukan di Lister, sebuah lembaga teknologi berbasis edukasi yang menyediakan pendidikan di luar pendidikan formal. Lister didirikan oleh Sigit Arifianto pada tahun 2020. Meski terbilang cukup baru, Lister sudah dikenal kualitasnya dalam memberikan pendidikan kursus Bahasa Inggris. Lister menggunakan platform video conference seperti Zoom dan Google Classroom untuk menghubungkan antara instruktur dan para murid kursus Bahasa Inggris. Lister memiliki komitmen agar siswa mampu bersaing dengan dunia global.

Training for corporate (Pexel/Thirdman)


Tak hanya menyediakan kelas untuk siswa, Lister juga menyediakan kelas korporasi untuk pekerja atau training for corporate. Banyak kelebihan kelas korporasi untuk karyawan di Lister yaitu:

Program training yang bervariasi

Program training di Lister cukup beragam mulai dari pelatihan Bahasa Inggris, Prancis, Belanda, Jepang, Korea, Mandarin, Jerman dan masih banyak lagi bahasa asing lainnya. Berdasarkan kategori, program training menjangkau hampir semua bidang pekerjaan seperti bidang keinsinyuran (engineer), kesehatan, pemerintah, perusahaan, teknologi, pariwisata dan organisasi non pemerintah, pendidikan, transportasi, industri kreatif, manufaktur, pelatihan dan webinar. Setiap bidang pekerjaan tentu akan memiliki istilah yang berbeda dalam bahasa asing. Itulah mengapa Lister menjadi salah satu pilihan tepat untuk mengembangkan skill bahasa asing.


Harga Terjangkau

Harga di Lister terjangkau untuk jumlah kelompok tertentu. Semakin banyak karyawan yang mengikuti kelas korporasi di Lister maka harganya jadi lebih murah. Lister juga memberikan harga promo untuk program tertentu. So, cek web Lister ya Teman untuk melihat jenis promonya.

Dilakukan secara online

Kelebihan lainnya ikut kelas korporasi di Lister adalah program dilakukan secara online. Jadi pelatihan untuk kelas karyawan tidak dibatasi di lokasi tertentu. Perusahaan dari berbagai wilayah di Indonesia bisa mengikuti kelas korporasi di Lister.


Kurikulum internasional

Keunggulan kelas korporasi Lister adalah kurikulum internasional yang disesuaikan dengan kebutuhan-kebutuhan karyawan yang mengikuti kelas korporasi di Lister.


Metode pengajaran yang efektif dan interaktif

Lister menyediakan tiga jenis metode yang efektif dan interaktif untuk menciptakan interaksi antara pengajar dan murid . Metode yang dikenal dengan The Lister Method ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dan keterampilan literasi dengan penekanan pada meaning-focused interaction.

Jadwal fleksibel

Kelas korporasi diisi oleh karyawan-karyawan yang sudah bekerja dari Senin hingga Jumat selama jam kerja. Maka kelas korporasi ini menawarkan jadwal kelas yang fleksibel sesuai dengan kesepakatan jadwal yang ditentukan bersama. Kelas korporasi bisa dilaksanakan kapan saja, dimana saja dan dengan perangkat apa saja.

Instruktur ramah, profesional dan berpengalaman

Tim pengajar Lister memiliki kualifikasi yang tinggi dan bersertifikasi. Peserta tak perlu lagi dengan tim Lister yang sudah profesional dan berpengalaman dalam mengajar. Lister juga bekerja sama dengan Tutor Lokal, Tutor asing dan Tutor Native. Sebagian besar Tutor Lister merupakan lulusan luar negeri dan alumni penerima beasiswa dalam dan luar negeri yang berkompeten.

Ukuran kelas yang efisien

Semakin banyak peserta tentu akan sangat bergantung pada tingkat efisiensi dan efektivitas dalam belajar di kelas korporasi. Makanya Lister menyediakan tiga tipe ukuran kelas seperti private, semi private atau grup agar lebih optimal dalam belajar.

Hasil Belajar Diberikan Berkala

Para peserta kelas korporasi juga akan menerima hasil belajar secara berkala untuk mengetahui sampai sejauh mana peserta mampu menerima materi.

Tertarik Kelas Korporasi di Lister?

Sudah banyak perusahaan atau korporasi yang mengikuti kelas korporasi di Lister. Mereka mengaku puas dengan tutor, metode pembelajaran dan materi yang disampaikan.

Perusahaan ban yang bekerja sama dengan Paris Saing Germain sejak 2016 lalu membuat perusahaan menuntut para karyawannya untuk bisa berbahasa Prancis agar karyawan dapat berkomunikasi dalam bahasa Prancis dan perusahaan bisa berkembang. Tutor dinilai bisa memberikan materi dengan baik dan mudah diterima peserta padahal bahasa Prancis adalah salah satu bahasa yang cukup sulit di dunia. Peserta berhasil menguasai materi secara komprehensif.

Ada juga perusahaan yang melaksanakan kelas korporasi untuk academic writing di Lister. Perusahaan tersebut memang memiliki visi untuk pusat tertinggi kelas dunia dalam bidang jasa eksplorasi dan pertambangan multikomoditas. Itulah mengapa karyawannya dituntut harus bisa menulis laporan ilmiah dalam bahasa Inggris. Dan tutor Lister membimbing peserta agar mampu menulis laporan ilmiah bahasa Inggris dengan baik.

Masih banyak lagi testimoni peserta yang mengikuti kelas korporasi di Lister. Apakah perusahaan Anda tertarik mengikuti program kelas korporasi di Lister? Segera hubungi admin Lister karena investasi kemampuan para karyawan juga dapat mendukung kinerja perusahaan.


Referensi

Website Lister

https://medium.com/@lister.co.id/apa-itu-lister-9e42dec0097a
Read More
Sejujurnya, saya baru mendengar istilah NIPT Test dalam dunia medis. Selama hamil hingga anak ketiga, saya hanya melakukan USG 2D, bahkan nggak pernah 4D. Yang saya perhatikan hanya fokus pada berat janin, air ketuban, posisi janin, posisi tali pusar, lingkar kepala, kaki, tangan dan jenis kelamin. Meskipun jenis kelamin ini kadang tidak terlihat saat di USG membuat kita penasaran. Sementara saat NIPT Test ini bisa melihat jenis kelamin dari kromosomnya bahkan lebih detail dari penyakit genetik yang dialami.


Apa itu NIPT Test

NIPT Test atau Non-Invassive Pre Natal Testing merupakan skrining kromosom janin untuk mengetahui kelainan janin dan jenis kelamin. Dari skrining prenatal non-invassive itu, bisa diketahui kromosom apa yang mengalami perubahan, kromosom apa yang hilang. Dan dari NIPT test itu juga bisa diketahui jenis kelamin janin.

Penggunaan tes ini dilakukan pertama kali di Eropa pada tahun 2011. Untuk melakukan tes ini yaitu dengan cara mengambil darah pada Vena ibu untuk diperiksa dan memeriksa materi genetik pada janin. Cara ini begitu efektif untuk dapat mengetahui ada atau tidaknya kelainan pada janin yang berada di perut ibu. Pemeriksaan ini dilakukan sangat aman dan sudah teruji klinis tidak menimbulkan efek samping dalam pemeriksaannya. 

Dalam janin sendiri terdapat dua kromosom yang memiliki jumlah antara 22 sampai 23. disebut autosom (kromosom pasangan no.1–22), dan satu pasang kromosom seks, yang menentukan sifat perempuan (kromosom XX) atau laki-laki (kromosom XY). 

Dan dalam kelainan genetik jumlah kromosom itu bisa berlebih atau berkurang saat terjadi pembelahan sel. Kromosom ini yanv menentuka karakter fisik manusia, sifat bahkan penyakitnya. Janin bayi yang memiliki kelebihan atau kekurangan kromosom ini akan mengalami kelainan genetik seperti down syndrome, Edward syndrome, dan Patau Syndrome. Dari NIPT Test juga bisa diketahui jenis kelamin bayi berdasarkan kromosom.

Kapan boleh NIPT Test?

Ibu hamil baru bisa melakukan NIPT Test saat usia kandungan sudah mencapai 10 minggu sampai akhir kehamilan. Di usia 10 minggu ini, janin bayi sudah sebesar buah kelengkeng dengan berat rata-rata 7 gram dan panjang sekitar 2,5 cm. Organ tubuh termasuk sistem pencernaan sudah terbentuk meskipun tubuh janin masih sangat kecil. NIPT sendiri dapat digunakan bagi pasien yang memiliki resiko tinggi terhadap kehamilannya.

Kelebihan NIPT Test pada ibu hamil

Sebagai media pemeriksaan NIPT tes mempunyai beberapa keunggulan yang dapat digunakan oleh ibu hamil. Namun, perlu diingat bahwa NIPT tes ini hanya sebagai tujuan deteksi dan hanya bersifat membantu pasien mengetahui jenis kelainan. 

Kelebihan NIPT Tes adalah:

- Akurat hingga 99 %

- Resiko rendah bagi janin dan ibu

- Bisa mengetahui penyakit genetik seperti Trisomi Aneuploidi, Trisomi 18, Trisomi 13, Trisomi X, Monosomy X, XXY (Klinefelter Syndrome), dan XYY (Jacobs Syndrome)

- Bisa mengetahui jenis kelamin

- Proses tes yang sederhana yaitu hanya dengan pengambilan sampel darah
- aman untuk ibu hamil dan janin

Proses NIPT Test pada ibu hamil

Jika kalian, para ibu hamil, ingin melakukan NIPT Test, maka coba kalian konsultasikan dulu ke dokter spesialis kandungan. Kemudian kalian bisa datang ke rumah sakit atau laboratorium yang menyediakan fasilitas NIPT Test. 

Pastikan usia kandungan sudah mencapai 10 minggu ya. Petugas akan melakukan pengambil sampel darah untuk dilakukan pengujian. Petugas akan melakukan analisis dari sampel darah yang diambil di laboratorium. Hasil tes selesai dalam waktu sekitar 5 hingga 14 hari.

Hasil yang dikeluarkan oleh NIPT tes yang beresiko tinggi dapat digunakan dalam pemeriksaan lanjutan. Kemungkinan adanya kelainan janin dapat mengakibatkan terjadinya kelainan yang memerlukan NIPT tes sebagai tindak lanjut.

Apakah ibu hamil perlu NIPT Test?

Jika setiap bulan, ibu hamil melakukan USG dan dokter mendapatkan indikasi kelainan, mungkin dokter akan menyarankan untuk skrining lebih lanjut seperti NIPT Test. Indikasi kelainan pada ibu hamil seperti ventrikel otak kiri dan kanan yang melebar sebagai indikasi cairan otak yang berlebihan, tulang hidung yang mengecil, tulang paha yang lebih kecil, bagian tengkuk janin mengalami penebalan, dan lain-lain.

Biaya NIPT Test

Biaya NIPT Test di setiap rumah sakit mungkin akan berbeda-beda. Namun rentang biaya NIPT Test pada ibu hamil di tempat yang berbeda berkisar Rp. 5.000.000,- hingga Rp. 9.000.000,-.

NIPT Test di Jakarta

Di Jakarta ada salah satu tempat untuk melakukan NIPT Test. Ibu bisa melakukan konsultasi ataupun melakukan pemeriksaan melalui platform tanyadna.id. Dimana website ini menyediakan berbagai solusi untuk memberikan pencerahan terkait dengan adanya masalah gangguan terhadap genetik ibu hamil. Selain itu, tanyadna.id  dapat melakukan tes secara gratis untuk mendapatkan hasil yang tepat dalam mendiagnosis kelainan genetik yang terdapat pada janin. Berbagai pelayanan yang tersedia di tanyadna.id antara lain mengenai kehamilan baik masalah terhadap kehamilan ataupun dalam proses persalinan.

Tanyadna.id juga tidak hanya menyediakan konsultasi terkait kehamilan saja tapi tentang penyakit kanker yang dapat menggunakan screening dalam pelayanannya. Layanan lainnya yang tersedia di tanyadna.id adalah gaya hidup yang bisa anda coba untuk dapat mengetahui lifestyle terkini dalam gaya hidup kekinian. Tes yang disediakan juga berbagai macam salah satunya pemeriksaan genomik. Dimana tes ini sangat akurat dan terbukti dapat membantu terhindar dari berbagai macam kelainan genetik dan dapat diketahui sejak awal kehamilan. Tes ini sudah terbukti dapat menurunkan ataupun mencegah serta meminimalisir terjadinya kelainan genetik. 

Jika ingin ikuti pemeriksaan NIPT test bisa datang langsung ke kantor tanyadna.id di Genomic Hub, Jl. Sultan Agung No.29, Guntur, Setiabudi, Jakarta Selatan. Jadwal buka dari jam 08.30 - 17.30 WIB.

Jika mengalami indikasi tersebut, ibu-ibu bisa melakukan NIPT Test di rumah sakit yang memiliki fasilitas NIPT. Ibu hamil bisa mempersiapkan diri sejak kehamilan mengenai jenis makanan yang harus dikonsumsi, juga treatment yang dilakukan jika sudah mengetahui hasil dari NIPT Test. 

Yang tak kalah pentingnya, ibu bisa mempersiapkan mental ibu, mengikuti konseling yang diadakan tenaga kesehatan, dan manajemen stres dalam merawat bayi dengan kelainan genetik. Meskipun begitu, setiap anak yang dilahirkan tentu memiliki kelebihannya masing-masing.

Read More

Follower